Ekonomi

Pemda DKI Dapat Kucuran Rp.3,26 Triliun Gubernur DKI Anies Untuk Proyek Infrastruktur

Jakarta, hariandialog.co.id.- Pemerintah Pusat mengucurkan
dana Rp3,26 triliun kepada Pemerintah Provinsi DKI Jakarta yang
tertuang dalam Program Pemulihan Ekonomi Nasional (PEN). Dana tersebut
diberikan dalam bentuk pinjaman.

           Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengatakan, dana PEN
yang dikucurkan pemerintah sangat membantu untuk melanjutkan proyek
infrastruktur yang di DKI Jakarta. Contohnya, proyek pembangunan
Jakarta International Stadium (JIS) akan menjadi markas Persija
Jakarta.

           Selain itu, dana PEN juga akan digunakan untuk
penanggulangan banjir. Selanjutnya ada juga pengelolaan sampah dan
juga limbah hingga renovasi Taman Ismail Marzuki. “Dukungan dari PEN
is extremely helpful, karena itu bisa menyerap tenaga kerja dalam
program-program urgent di Jakarta mulai dari penanggulangan banjir,
pengelolaan limbah, sampah, pembangunan stadion, proyek TIM,” ujarnya
dalam acara Webinar Penanganan Covid19 di DKI Jakarta, Selasa
(24-11-2020).

            Menurut Anies, dilanjutkannya beberapa program tersebut
adalah untuk menyerap tenaga kerja. Sehingga dampaknya juga kan
berefek domino kepada perekonomian Indonesia dan juga negara.
“Dukungan dari PEN extremely helpful karena itu bisa menyerap tenaga
kerja,” ucapnya.

           Anies mengatakan, pandemi COVID-19 ini memang dimanfaatkan
pihaknya untuk menyusun ulang perencanaan kota. (okzn/hras)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

kirim pesan
Trimakasih Telah Mengunjungi Website Kami