Bakti Sosial Sembako Oleh Paguyuban E-Warung Kecamatan Godong
Grobogan, hariandialog.co.id – E-Warung adalah program bantuan sosial sebagai bentuk sinergi dari Program Keluarga Harapan (PKH) dengan kelompok bersama penerima manfaat bantuan sosial juga dapat bertransaksi di E-Warung Paguyuban di 28 desa ini terbentuk sejak 2018 dan ini sangat penting dalam situasi pandemi.
Acara bakti sosial E-Warung tersebut berlangsung di pendopo Kecamatan Godong, hadir dalam acara tersebut Camat Godong Bambang Haryono, SH didampingi Sekcam Sidarta Kiswara dan TKSK Danang Wahyu Saputro, serta para penerima bantuan dan tamu undangan lainnya. Acara tersebut dilaksanakan dengan mematuhi protokol kesehatan.
Ketua Paguyuban E-Warung Kecamatan Godong H. Eko Suprapto, S.Ag mengatakan bahwa kegiatan Baksos ini adalah murni inisiatif dari teman-teman paguyuban E-Warung yang peduli dengan sesama dalam kegiatan Baksos untuk pembagian sembako dengan sasaran adalah usia lanjut, janda dan tidak berpenghasilan.
Camat Godong Bambang Haryono, SH mengatakan pihaknya sangat mengapresiasi dan menyambut baik kegiatan Baksos ini, lebih-lebih seperti sekarang ini situasi pandemi Covid-19 sehingga bermanfaat bagi penerima, pesannya agar kegiatan ini dikelola dengan baik, dan prosedur dan mekanisme yang benar, tutur Bambang.
Sedang TKSK kecamatan Godong Danang Wahyu Saputro mengatakan ikut simpatik dan mengapresiasi kegiatan E-Warung ini, bergerak hatinya untuk memberikan bantuan kepada yang berhak menerima di musim pandemi ini semoga bermanfaat kedepannya. Ucapan terimakasih juga disampaikan para penerima bantuan. (Sub/Sul)