Hukum dan Kriminal

Pelaku Pasangan Suami Istri : Polda Bongkar Pesta Seks Swinger

Jakarta, hariandialog.co.id.- –  Polisi Polda Metro Jaya dari
Direktorat Siber,  membongkar pesta seks swinger yang digelar di
Jakarta hingga Bali. Penyelenggara mengajak masyarakat melakukan pesta
seks swinger atau melakukan hubungan seks dengan cara bertukar
pasangan.

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi
mengatakan pesta seks swinger ini terungkap dari sebuah iklan di salah
satu website. “Kasus yang diungkap adalah adanya pendistribusian
dokumen elektronik melalui sebuah situs yang berisi ajakan pesta seks,
dan bertukar pasangan,” kata Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade
Ary Syam Indradi kepada wartawan, Kamis (9-1-2025).
Ade Ary mengatakan dua orang yang diduga penyelenggara,
yakni pria IG (39) dan wanita KS (39), diamankan di wilayah Badung,
Bali. Keduanya merupakan pasangan suami istri. “Ini tersangka yang
ditangkap adalah sepasang suami istri. Laki-laki inisial IG (39) dan
perempuan KS (39). Mereka berdua ditangkap di daerah Badung, Bali,”
ujarnya, tulis dtc. (rojak-01)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

kirim pesan
Trimakasih Telah Mengunjungi Website Kami